Senin, 19 Januari 2026

Respons Cepat Infrastruktur, Dandim 0417/Kerinci Tinjau Jembatan di Kota Sungai Penuh



Kota Sungai Penuh – Komandan Kodim (Dandim) 0417/Kerinci, Letkol Inf Eko Siswanto, S.Hub.Int., M.I.P., meninjau langsung kondisi jembatan yang berada di wilayah Kota Sungai Penuh, Senin (19/01/2026). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI AD terhadap keselamatan masyarakat serta kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana, khususnya di musim penghujan.
Dalam peninjauan tersebut, Dandim 0417/Kerinci melihat secara langsung kondisi fisik jembatan, mulai dari konstruksi, pondasi, hingga akses jalan yang dilalui masyarakat. Ia juga berdialog dengan warga sekitar untuk mendengar langsung keluhan serta masukan terkait kondisi jembatan yang menjadi salah satu jalur vital aktivitas masyarakat.
Letkol Inf Eko Siswanto menyampaikan bahwa pengecekan ini penting untuk memastikan jembatan masih layak digunakan dan aman bagi masyarakat. “Jembatan merupakan sarana vital bagi mobilitas warga. Apabila kondisinya kurang baik, tentu dapat membahayakan keselamatan pengguna. Oleh karena itu, perlu dilakukan pemantauan dan koordinasi dengan pihak terkait,” ujarnya.
Dandim juga menegaskan bahwa Kodim 0417/Kerinci siap berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait guna mendukung upaya perbaikan atau langkah antisipasi apabila ditemukan kerusakan yang berpotensi membahayakan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kepedulian bersama terhadap infrastruktur umum serta memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan lingkungan.

Share:

MEDIA ONLINE


MEDIA CETAK